Hari ini, kami merekrut satu orang karyawan baru untuk mengurusi keuangan perusahaan kami. Setelah selama ini fungsi tersebut dirangkap oleh satu orang, mulai sekarang akan ada satu orang yang khusus menangani itu.
Hm, salah satu kenikmatan terbesar ketika kita menjadi seorang entrepreneur adalah ketika kita bisa membuka lapangan pekerjaan buat orang lain, Alhamdulillah kami diberikan kesempatan untuk itu. Imagine, ketika semakin banyak orang yang berani menjadi entrepreneur maka seharusnya pengangguran di negara ini bisa berkurang.